PENGARUH JUS Ocimum sanctum linn dan Cinnamomun burmanii (OCIMO) TERHADAP KADAR LDL DAN HDL TIKUS PUTIH GALUR WISTAR JANTAN


Pengaruh Jus Ocimum sanctum linn Dan Cinnamomun burmanii (OCIMO) Terhadap Kadar LDL DAN HDL Tikus Putih Galur Wistar Jantan (Effect Of Juice Ocimum sanctum linn And Cinnamomun burmanii (Ocimo) LDL and HDL Level of Male Wistar Strain White Rats)
Noer Gusti Laras Shitia
Program Studi Gizi Klinik
Jurusan Kesehatan
ABSTRAK
Hiperkolesterolemia merupakan kelainan kadar lemak dalam darah yang di tandai meningkatnya kadar kolesterol puasa dalam darah. Tanda terjadinya hiperkolesterolemia adalah tingginya kadar kolesterol dalam darah di mana kadar LDL tinggi dan kadar HDL rendah. Terapi yang dapat menurunkan LDL dan menaikkan HDL adalah minuman tinggi antioksidan dari bahan alami jus Ocimum sanctum linn dan Cinnamomum burmanii (Ocimo) merupakan minuman yang berasal dari biji selasih dan kayu manis yang memiliki antioksidan yaitu polifenol. Kadar polifenol pada jus Ocimum sanctum linn dan Cinnamomum burmanii (Ocimo) sebesar 1,13% setara dengan 1,13 gram/ 100ml. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui efek pemberian jus Ocimum sanctum linn dan Cinnamomum burmanii (Ocimo) terhadap penurunan LDL dan kenaikan HDL. Penelitian ini adalah true-experimental dengan pre-post test with control grup design. Penelitian ini menggunakan 24 ekor tikus jantan galur wistar dengan berat badan 150-200 g berusia 2-3 bulan, dibagi menjadi 3 kelompok, yaitu kelompok kontrol negatif, kontrol positif dan perlakuan. Kelompok perlakuan diberikan jus Ocimum sanctum linn dan Cinnamomum burmanii (Ocimo) sebanyak 1,5ml/hari dengan cara sonde. Terdapat perbedaan signifikan LDL darah (p=0,008; p < α), penurunan kadar LDL tidak hanya pada pengaruh jus, akan tetapi dengan pemberian pakan rendah lemak, sedangkan tidak ada beda signifikan terhadap kenaikan HDL (p =1,000; p > α). Pemberian jus Ocimum sanctum linn dan Cinnamomum burmanii (Ocimo) tidak berpengaruh terhadap kenaikan kadar HDL pada kelompok perlakuan. Tidak ada pengaruh pemberian jus Ocimo terhadap kadar HDL dan Tidak berpengaruh terhadap penurunan kadar LDL.
Kata kunci: Biji selasih, Hiperkolesterolemia, Jus Ocimum sanctum linn dan Cinnamomum burmanii (Ocimo), Kayu manis, Kadar LDL dan HDL.

Effect Of Juice Ocimum Sanctum linn and Cinnamomun burmanii (OCIMO) LDL and HDL Level Of Male Wistar Strain White Rats (Effect of Juice Ocimum sanctum linn and Cinnamomun burmanii (OCIMO) LDL and HDL Level of Male Wistar Strain White Rats)
Noer Gusti Laras Shitia Clinical Nutrition Study Program Department of Health
ABSTRACT Hypercholesterolemia is an abnormality in the level of fat in the blood which is marked by an increase in fasting cholesterol levels in the blood. The sign of hypercholesterolemia is high cholesterol levels in the blood where LDL levels are high and HDL levels are low. Therapy that can reduce LDL and increase HDL is a drink high in antioxidants from natural ingredients Ocimum sanctum linn juice and Cinnamomum burmanii (Ocimo) is a drink derived from basil seeds and cinnamon that have antioxidants, namely polyphenols. The levels of polyphenols in Ocimum sanctum linn and Cinnamomum burmanii (Ocimo) juice were 1.13%, equivalent to 1.13 gram / 100ml. The purpose of this study was to determine the effect of Ocimum sanctum linn and Cinnamomum burmanii (Ocimo) juice on decreasing LDL and increasing HDL. This study is true-experimental with pre-post test with control group design. This study used 24 male wistar rats with a body weight of 150-200 g aged 23 months, divided into 3 groups, namely the negative control group, positive control and treatment. The treatment group was given Ocimum sanctum linn and Cinnamomum burmanii (Ocimo) juice as much as 1.5 ml / day by means of a sonde. There was a significant difference in blood LDL (p = 0.008; p <α), decreasing LDL levels not only on the effect of juice, but by giving low-fat feed, whereas there was no significant difference in HDL increase (p = 1,000; p> α). The administration of Ocimum sanctum linn and Cinnamomum burmanii (Ocimo) juice did not affect the increase in HDL levels in the treatment group. There is no effect of giving Ocimo juice to HDL levels and has no effect on decreasing LDL levels.
Key words: Basil seeds, Cinnamon, Hypercholesterolemia, LDL and HDL levels, Ocimum sanctum linn juice and Cinnamomum burmanii (Ocimo)
,


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Noer Gusti Laras Shitia
Pengarang Noer Gusti Laras Shitia - Personal Name (Pengarang)
Edisi Publish
No. Panggil
Subyek GIZI KLINIK
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit GIZI KLINIK
Tahun Terbit 2019
Tempat Terbit JURUSAN KESEHATAN
Deskripsi Fisik 20 Cm
Info Detil Spesifik

  Tags :
GIZI KLINIK

Citation

Noer Gusti Laras Shitia. (2019).PENGARUH JUS Ocimum sanctum linn dan Cinnamomun burmanii (OCIMO) TERHADAP KADAR LDL DAN HDL TIKUS PUTIH GALUR WISTAR JANTAN(Publish).JURUSAN KESEHATAN:GIZI KLINIK

Noer Gusti Laras Shitia.PENGARUH JUS Ocimum sanctum linn dan Cinnamomun burmanii (OCIMO) TERHADAP KADAR LDL DAN HDL TIKUS PUTIH GALUR WISTAR JANTAN(Publish).JURUSAN KESEHATAN:GIZI KLINIK,2019.Text

Noer Gusti Laras Shitia.PENGARUH JUS Ocimum sanctum linn dan Cinnamomun burmanii (OCIMO) TERHADAP KADAR LDL DAN HDL TIKUS PUTIH GALUR WISTAR JANTAN(Publish).JURUSAN KESEHATAN:GIZI KLINIK,2019.Text

Noer Gusti Laras Shitia.PENGARUH JUS Ocimum sanctum linn dan Cinnamomun burmanii (OCIMO) TERHADAP KADAR LDL DAN HDL TIKUS PUTIH GALUR WISTAR JANTAN(Publish).JURUSAN KESEHATAN:GIZI KLINIK,2019.Text

 



Media Sosial / Kanal

Facebook E-Library POLIJE Official
Youtube E-Library POLIJE Official
Instagram E-Library POLIJE Official

Address

UPT.Perpustakaan Politeknik Negeri Jember
JL. Mastrip PO BOX 164
E: perpustakaan@polije.ac.id