PENGENDALIAN MUTU PROSES PRODUKSI KARET DIPT. PERKEBUNAN NUSANTARA XII KEBUNGLANTANGAN JEMBER
Yuyun Wahyu Ningsih - Personal Name (Pengarang)
Text
English
2017
JURUSAN MANAJEMEN AGRIBISNIS : PROGRAM STUDI MANAJEMEN AGROINDUSTRI
RINGKASAN
PENGENDALIAN MUTU PROSES PRODUKSI KARET DI PT. PERKEBUNAN NUSANTARA XII KEBUN GLANTANGAN JEMBER Yuyun Wahyu Ningsih, NIM D41131231, Tahun 2017, 49 Halaman, Jurusan Manajemen Agribisnis, Politeknik Negeri Jember, Dr. Ir R. Abdoel Djamali M Si (Pembimbing).
Praktek Kerja Lapang (PKL) merupakan suatu kegiatan yang amat penting dalam pelaksanaan pendidikan di Politeknik Negeri Jember dengan tujuan agar mahasiswa mendapatkan pengalaman serta gambaran mengenai dunia kerja yang nyata dan dapat dijadikan bekal untuk terjun dilapangan masyarakat. Praktek Kerja Lapang (PKL) merupakan kewajiban bagi setiap mahasiswa Politeknik Negeri Jember terutama program D4 yang mana pelaksanaannya dilakukan pada semester VIII (delapan) selama ±512 jam atau setara dengan 3 (tiga) bulan. Selain itu juga dapat memberikan pengalaman baru dalam mempelajari sistem manajerial suatu perusahaan dan mampu menghadapi lingkungan kerja yang lebih menuntut tanggung jawab dan kedisiplinan setelah lulus dari perguruan tinggi dan siap untuk bekerja dalam mencari pekerjaan. PT Perkebunan Nusantara XII kebun Glantangan Jember merupakan salah satu perkebuanan budidaya karet yang memproduksi getah karet (lateks) menjadi sheet RSS (Ribbed Smoke Sheet), Oleh karena itu pengendalian mutu pada perusahaan tersebut sangat penting guna berkelanjutan perusahaan. Mengetahui serta mempraktekkan secara langsung kegitan pengolahan bahan baku pada PT. Perkebunan Nusantara XII kebun Glantangan Jember. Masalah serta kendala dalam pelaksanaan pengendalian mutu pada PT. Perkebunan Nusantara XII kebun Glantangan Jember merupakan kajian khusus dalam kegiatan magang kerja yang dilaksanakan. Berdasarkan latar belakang tersebut tujuan dari Praktek Kerja Lapang (PKL) ini adalah meningkatkan pengetahuan dan wawasan serta pemahaman mengenai perusahaan yang bergerak dibidang pengolahan karet. Selain itu, mengaitkan pengetahuan akademik dengan pengetahuan praktis di lapangan serta mampu menghimpun data mengenai suatu kajian pokok dalam bidang
vii
keahliannya. Meningkatkan tentang pengendalian mutu karet. Mampu mengembangkan jenis keterampilan tertentu yang tidak diperoleh di bangku perkuliahan. Melatih potensi diri dalam menghadapi lingkungan kerja nyata, agar mendapat pengalaman dan pengetahuan untuk menjadi bekal sebelum memasuki lingkungan kerja nyata sesungguhnya. Hasil dari kegiatan Praktek Kerja Lapang (PKL) yang dilakukan selama berada di PT. Perkebunan Nusantara XII Kebun Glantangan Jember dapat ditarik kesimpulan bahwa pengendalian mutu yang ada di PT. Perkebunan Nusantara XII Kebun Glantangan untuk dapat tetap mempertahankan kualitas atau mutunya, kerana jika suatu industri dapat mempertahankan atau meningkatkan kualitas mutunya maka perusahaan tersebut akan tetap ada dan berkembang terus dan begitu sebaliknya.
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
YUYUN WAHYU NINGSIH |
Pengarang |
Yuyun Wahyu Ningsih - Personal Name (Pengarang) |
Edisi |
Publish |
No. Panggil |
|
Subyek |
MANAJEMEN AGROINDUSTRI
|
Klasifikasi |
|
Judul Seri |
|
GMD |
Text |
Bahasa |
English |
Penerbit |
PROGRAM STUDI MANAJEMEN AGROINDUSTRI |
Tahun Terbit |
2017 |
Tempat Terbit |
JURUSAN MANAJEMEN AGRIBISNIS |
Deskripsi Fisik |
20 Cm |
Info Detil Spesifik |
|
Citation
Yuyun Wahyu Ningsih. (2017).
PENGENDALIAN MUTU PROSES PRODUKSI KARET DIPT. PERKEBUNAN NUSANTARA XII KEBUNGLANTANGAN JEMBER(Publish).JURUSAN MANAJEMEN AGRIBISNIS:PROGRAM STUDI MANAJEMEN AGROINDUSTRI
Yuyun Wahyu Ningsih.
PENGENDALIAN MUTU PROSES PRODUKSI KARET DIPT. PERKEBUNAN NUSANTARA XII KEBUNGLANTANGAN JEMBER(Publish).JURUSAN MANAJEMEN AGRIBISNIS:PROGRAM STUDI MANAJEMEN AGROINDUSTRI,2017.Text
Yuyun Wahyu Ningsih.
PENGENDALIAN MUTU PROSES PRODUKSI KARET DIPT. PERKEBUNAN NUSANTARA XII KEBUNGLANTANGAN JEMBER(Publish).JURUSAN MANAJEMEN AGRIBISNIS:PROGRAM STUDI MANAJEMEN AGROINDUSTRI,2017.Text
Yuyun Wahyu Ningsih.
PENGENDALIAN MUTU PROSES PRODUKSI KARET DIPT. PERKEBUNAN NUSANTARA XII KEBUNGLANTANGAN JEMBER(Publish).JURUSAN MANAJEMEN AGRIBISNIS:PROGRAM STUDI MANAJEMEN AGROINDUSTRI,2017.Text