EFEK PEMBERIAN TEPUNG DAUN SIRSAK (Annona muricata linn.) DALAM RANSUM TERHADAP PENAMPILAN AYAM BROILER FASE STARTER


EFEK PEMBERIAN TEPUNG DAUN SIRSAK (Annona muricata linn.) DALAM RANSUM TERHADAP PENAMPILAN AYAM BROILER FASE STARTER


M. Iqbal Fauzi
Program Studi Produksi Ternak
Jurusan Peternakan
ABSTRAK
Sirsak, nangka belanda, atau durian belanda (Annona muricata l.) adalah tumbuhan berguna yang berasal dari Karibia, Amerika Tengah dan Amerika Selatan. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian tepung daun sirsak dalam ransum terhadap penampilan ayam broiler fase starter serta sebagai pengganti bekatul. Kegiatan ini mengunakan metode eksperimen dimana ayam broiler diberi ransum yang berbeda, yaitu X1 (tanpa tepung daun sirsak) dibandingkan dengan ransum yang menggunakan 6 % tepung daun sirsak (X2). Variabel atau parameter penelitian, yaitu pertambahan bobot badan, konsumsi pakan, konversi pakan (feed convertion ratio, FCR), dan mortalitas. Parameter kemudian dianalisis statistik menggunakan uji-t independent dan diperoleh hasil tidak terdapat perbedaan yang nyata (P > 0,05) pada parameter pertambahan bobot badan (PBB), dan konversi pakan (FCR), serta terdapat perbedaan (P < 0,05) pada parameter konsumsi pakan, ini menunjukkan bahwa perlakuan tersebut menujukkan tidak berbeda nyata. Penggunaan tepung daun sirsak sebagai pengganti bekatul dalam ransum tidak memberikan pengaruh pada pertambahan bobot badan dan konversi pakan ayam, dikarenakan kandungan serat kasar yang tinggi meskipun sudah dilakukan proses pengolahan sebelum digunakan. Penggunaan tepung daun sirsak sebagai pengganti bekatul dalam ransum memberikan pengaruh pada konsumsi pakan dan mortalitas, menjadi lebih rendah. Penggunaan tepung daun sirsak sebagai pengganti bekatul dalam ransum tidak menunjukkan efisiensi pakan.


Kata kunci : Ayam Broiler, Sirsak.


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab POLITEKNIK NEGERI JEMBER
Pengarang M. IQBAL FAUZI - Personal Name (Pengarang)
Edisi Publish
No. Panggil
Subyek PRODUKSI TERNAK
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit PROGRAM STUDI PRODUKSI TERNAK
Tahun Terbit 2016
Tempat Terbit JURUSAN PETERNAKAN
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik

  Tags :
PRODUKSI TERNAK

Citation

M. IQBAL FAUZI. (2016).EFEK PEMBERIAN TEPUNG DAUN SIRSAK (Annona muricata linn.) DALAM RANSUM TERHADAP PENAMPILAN AYAM BROILER FASE STARTER(Publish).JURUSAN PETERNAKAN:PROGRAM STUDI PRODUKSI TERNAK

M. IQBAL FAUZI.EFEK PEMBERIAN TEPUNG DAUN SIRSAK (Annona muricata linn.) DALAM RANSUM TERHADAP PENAMPILAN AYAM BROILER FASE STARTER(Publish).JURUSAN PETERNAKAN:PROGRAM STUDI PRODUKSI TERNAK,2016.Text

M. IQBAL FAUZI.EFEK PEMBERIAN TEPUNG DAUN SIRSAK (Annona muricata linn.) DALAM RANSUM TERHADAP PENAMPILAN AYAM BROILER FASE STARTER(Publish).JURUSAN PETERNAKAN:PROGRAM STUDI PRODUKSI TERNAK,2016.Text

M. IQBAL FAUZI.EFEK PEMBERIAN TEPUNG DAUN SIRSAK (Annona muricata linn.) DALAM RANSUM TERHADAP PENAMPILAN AYAM BROILER FASE STARTER(Publish).JURUSAN PETERNAKAN:PROGRAM STUDI PRODUKSI TERNAK,2016.Text

 



Media Sosial / Kanal

Facebook E-Library POLIJE Official
Youtube E-Library POLIJE Official
Instagram E-Library POLIJE Official

Address

UPT.Perpustakaan Politeknik Negeri Jember
JL. Mastrip PO BOX 164
E: perpustakaan@polije.ac.id