STUDI KELAYAKAN PEMBANGUNAN PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MIKROHIDRO (PLTMH) DI DESA SUMBER SALAK KECAMATAN LEDOK OMBO KABUPATEN JEMBER


Studi Kelayakan Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH) di Desa Sumber Salak Kecamatan Ledok Ombo Kabupaten Jember

Riski Triana Pamungkas Program Studi Teknik Energi Terbarukan Jurusan Teknik

ABSTRAK

Energi listrik di desa Sumber Salak Kecamatan Ledok Ombo Kabupaten Jember belum bisa dinikmati oleh semua masyarakat desa Sumber Salak, dari data BPS Jember dalam angka 2010 ada 122 rumah yang belum berlangganan energi listrik ke PLN. Jika dilihat kondisi melimpahnya air yang ada di desa Sumber Salak terdapat Air terjun Damar Wulan yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber energi listrik. Perlu kajian terkait potensi air untuk dibangun pembangkit listrik tenaga mikrohidro (PLTMH). Maka dari itu penelitian ini bertujuan melakukan studi kelayakan PLTMH baik aspek teknis maupun non teknisnya. Metode penelitian ini dilakukan dengan mengumpulkan data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dengan menanyakan langsung atau wawancara pada warga sekitar lokasi penelitian serta melakukan pengukuran dan pengamatan langsung pada lokasi penelitian. Data sekunder diperoleh dari literatur dan lembaga terkait yang berkaitan dengan penelitian. Berdasarkan analisa teknis PLTMH menurut besarnya daya yang dihasilkan maka aliran sungai Desa Sumber Salak layak sebagai alternatif pembangkit listrik tenaga mikrohidro baik untuk musim kemarau maupun musim penghujan. Debit air sungai Air Terjun Damar Wulan sebesar 0,20 m3/s mampu menghasilkan daya pembangkitan sebesar 16,730 kW dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB) pembangunan sebesar Rp 443.509.840,- . Analisis ekonomi NPV > 0, layak BCR > 1, dikatakan layak. IRR 17% > suku bunga 12% Bank Indonesia maka pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro di Desa Sumber Salak dapat dikatakan layak.


Kata kunci: PLTMH, Head, Debit,Generator.


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Riski Triana Pamungkas
Pengarang Riski Triana Pamungkas - Personal Name (Pengarang)
Edisi Publish
No. Panggil
Subyek TEKNIK ENERGI TERBARUKAN
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit PROGRAM STUDI TEKNIK ENERGI TERBARUKAN
Tahun Terbit 2017
Tempat Terbit JURUSAN TEKNIK
Deskripsi Fisik 20cm
Info Detil Spesifik


Citation

Riski Triana Pamungkas. (2017).STUDI KELAYAKAN PEMBANGUNAN PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MIKROHIDRO (PLTMH) DI DESA SUMBER SALAK KECAMATAN LEDOK OMBO KABUPATEN JEMBER(Publish).JURUSAN TEKNIK:PROGRAM STUDI TEKNIK ENERGI TERBARUKAN

Riski Triana Pamungkas.STUDI KELAYAKAN PEMBANGUNAN PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MIKROHIDRO (PLTMH) DI DESA SUMBER SALAK KECAMATAN LEDOK OMBO KABUPATEN JEMBER(Publish).JURUSAN TEKNIK:PROGRAM STUDI TEKNIK ENERGI TERBARUKAN,2017.Text

Riski Triana Pamungkas.STUDI KELAYAKAN PEMBANGUNAN PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MIKROHIDRO (PLTMH) DI DESA SUMBER SALAK KECAMATAN LEDOK OMBO KABUPATEN JEMBER(Publish).JURUSAN TEKNIK:PROGRAM STUDI TEKNIK ENERGI TERBARUKAN,2017.Text

Riski Triana Pamungkas.STUDI KELAYAKAN PEMBANGUNAN PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MIKROHIDRO (PLTMH) DI DESA SUMBER SALAK KECAMATAN LEDOK OMBO KABUPATEN JEMBER(Publish).JURUSAN TEKNIK:PROGRAM STUDI TEKNIK ENERGI TERBARUKAN,2017.Text

 



Media Sosial / Kanal

Facebook E-Library POLIJE Official
Youtube E-Library POLIJE Official
Instagram E-Library POLIJE Official

Address

UPT.Perpustakaan Politeknik Negeri Jember
JL. Mastrip PO BOX 164
E: perpustakaan@polije.ac.id