PEMBUATAN SISTEM INFORMASI PENGENDALIAN BERKAS REKAM MEDIS RUMAH SAKIT UMUM DAERAH GENTENG BANYUWANGI


Pembuatan Sistem Informasi Pengendalian Berkas Rekam Medis Rumah Sakit Umum Daerah Genteng Banyuwangi, Robiatul Adawiyah, Nim G41131658, Tahun 2017, Rekam Medik, Politeknik Negeri Jember, Faiqatul Hikmah, S.KM, M.Kes (Pembimbing 1), Ida Nurmawati, S.KM, M.Kes (Pembimbing 2)

Robiatul Adawiyah Program Studi Rekam Medis Jurusan Kesehatan
ABSTRAK
Di Rumah Sakit Umum Daerah Genteng Banyuwangi pencatatan berkas rekam medis yang keluar dan kembali menggunakan sistem manual. Unit rekam medis tidak membuat pelaporan. Berdasarkan pada MENKES RI No. 129/Menkes/SK/II/2008 tentang Standar Pelayanan Minimal Rumah Sakit menyatakan bahwa waktu penyediaan dokumen rekam medis Rawat Jalan kurang atau sama dengan 10 menit, sedangkan di unit rekam medis Rumah Sakit Umum Daerah Genteng Banyuwangi lebih dari 10 menit. Adanya permasalahan tersebut peneliti bertujuan untuk membuat sistem informasi pengendalian berkas rekam medis di Rumah Sakit Umum Daerah Genteng Banyuwangi dengan menggunakan metode waterfall. Hasil pembuatan sistem informasi pengendalian berkas rekam medis di Rumah Sakit Umum Daerah Genteng berupa aplikasi yang dapat mengeluarkan/meminjamkan dan melakukan pengembalian serta mencetak pelaporan data rekam medis. Yang didesain dalam bentuk Flowchart, Context Diagram System, Data Flow Diagram, dan Entity Realationship Diagram. Aplikasi yang dibuat berbasis desktop dengan menggunakan bahasa pemrograman Microsoft Visual Basic 6.0 dan Database MySQL. Peneliti melakukan testing dengan metode Blackbox. Saran yang diberikan oleh peneliti adalah agar aplikasi di integrasikan ke sistem informasi rumah sakit yang berbasis web.

Kata Kunci : Berkas Rekam Medis, Sistem Informasi Pengendalian


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Robiatul Adawiyah
Pengarang Robiatul Adawiyah - Personal Name (Pengarang)
Edisi Publish
No. Panggil
Subyek REKAM MEDIS
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit PROGRAM STUDI REKAM MEDIK
Tahun Terbit 2017
Tempat Terbit JURUSAN KESEHATAN
Deskripsi Fisik 20cm
Info Detil Spesifik

  Tags :
REKAM MEDIS

Citation

Robiatul Adawiyah. (2017).PEMBUATAN SISTEM INFORMASI PENGENDALIAN BERKAS REKAM MEDIS RUMAH SAKIT UMUM DAERAH GENTENG BANYUWANGI(Publish).JURUSAN KESEHATAN:PROGRAM STUDI REKAM MEDIK

Robiatul Adawiyah.PEMBUATAN SISTEM INFORMASI PENGENDALIAN BERKAS REKAM MEDIS RUMAH SAKIT UMUM DAERAH GENTENG BANYUWANGI(Publish).JURUSAN KESEHATAN:PROGRAM STUDI REKAM MEDIK,2017.Text

Robiatul Adawiyah.PEMBUATAN SISTEM INFORMASI PENGENDALIAN BERKAS REKAM MEDIS RUMAH SAKIT UMUM DAERAH GENTENG BANYUWANGI(Publish).JURUSAN KESEHATAN:PROGRAM STUDI REKAM MEDIK,2017.Text

Robiatul Adawiyah.PEMBUATAN SISTEM INFORMASI PENGENDALIAN BERKAS REKAM MEDIS RUMAH SAKIT UMUM DAERAH GENTENG BANYUWANGI(Publish).JURUSAN KESEHATAN:PROGRAM STUDI REKAM MEDIK,2017.Text

 



Media Sosial / Kanal

Facebook E-Library POLIJE Official
Youtube E-Library POLIJE Official
Instagram E-Library POLIJE Official

Address

UPT.Perpustakaan Politeknik Negeri Jember
JL. Mastrip PO BOX 164
E: perpustakaan@polije.ac.id