PROSES REKAPITULASI LPPU (LAPORAN PENJUALAN DAN PENERIMAAN UANG) DAN BPPU (BUKTI PENGAMBILAN DAN PENGEMBALIAN UANG) PADA BAGIAN KEUANGAN DI PERUSAHAAN ROKOK GAGAK HITAM BONDOWOSO
RINGKASAN
Proses Rekapitulasi LPPU (Laporan Penjualan Dan Penerimaan Uang) dan BPPU (Bukti Pengambilan Dan Pengembalian Uang) Pada Bagian Keuangan Di Perusahaan Rokok Gagak Hitam Bondowoso, Maria Teti Karinda, NIM D41140934, Tahun 2018, 46 halaman, Manajemen Agroindustri, Manajemen Agribisnis, Politeknik Negeri Jember, Ibu Dewi Kurniawati, S.Sos, M.Si.
Sistem pendidikan yang berbasis pada peningkatan keterampilan sumber daya manusia dengan menggunakan ilmu pengetahuan dan keterampilan dasar
yang kuat, sehingga menuntut lulusan Politeknik Negeri Jember mampu mengembangkan diri untuk menghadapi perubahan lingkungan. Disamping itu
diharapkan dapat berkompetisi di dunia industri dan mampu berwirausaha secara mandiri. Peningkatan kompetensi dasar mahasiswa dilakukan dengan
merealisasikan pendidikan akademik yang berkualitas dan relevan sesuai dengan kebutuhan industri pada saat ini.
Kegiatan pendidikan akademik tersebut yaitu Praktek Kerja Lapang (PKL) yang dilakukan selama 512 jam (untuk program Diploma IV) dan dilaksanakan
pada semester 8 (delapan). Kegiatan pendidikan akademik ini wajib ditempuh oleh setiap mahasiswa karena kegiatan ini merupakan prasyarat mutlak kelulusan
yang dipersiapkan untuk mendapatkan pengalaman dan keterampilan khusus di dunia industri sesuai bidang keahliannya.
Kegiatan Praktek Kerja Lapang (PKL) salah satunya dapat dilakukan di Perusahaan Rokok Gagak Hitam. Perusahaan Rokok Gagak Hitam merupakan
salah satu perusahaan rokok yang berlokasi di Jl. Raya Bondowoso – Jember KM. 7 No 16 Desa Pakuniran RT. 07 RW. 04 Kecamatan Maesan Kabupaten
Bondowoso. Mayoritas penduduk di Bondowoso merupakan petani yang memiliki lahan tanaman tembakau sehingga dari bahan baku tersebut mudah diperoleh. PR
Gagak Hitam memproduksi dua macam rokok yaitu Sigaret Kretek Tangan (SKT) dan Sigaret Kretek Mesin (SKM). Proses pemasaran dari PR Gagak Hitam dari
daerah Bondowoso, Situbondo, Jember, Banyuwangi dan Probolinggo. Setiap harivi tentunya perusahaan mengeluarkan beberapa biaya yang diperlukan saat proses
pemasaran berlangsung dengan batas yang telah ditetapkan. Tujuan dari laporan praktek kerja lapang ini adalah mengetahui secara
umum proses rekapitulasi Laporan Penjualan Dan Penerimaan Uang (LPPU) dan Bukti Pengambilan Dan Pengembalian Uang (BPPU) pada bagian keuangan yang
dilakukan oleh Perusahaan Rokok Gagak Hitam. Proses rekapitulasi LPPU dan BPPU yang dilakukan didalam perusahaan rokok Gagak hitam sebagai berikut:
a. Pengambilan nota di bagian pemasaran
b. Mencatat Bukti Pengambilan Nota (BPN) para salesman.
c. Cek hasil rekapitulasi
d. Pengarsipan nota
Dalam penyusunan LPPU dan BPPU tentunya memiliki kendala tersendiri,
berikut merupakan beberapa kendala yang terjadi dalam proses rekapitulasi:
a. Terjadinya kesalahan dalam perhitungan
b. Salah dalam penempatan kuantitas produk atau salah penempatan harga
pada kolom nota.
c. Sering kali sales lupa dalam mencetak bukti isi ulang bahan bakar.
d. Ketersediaan nota LPPU dan BPPU mempengaruhi keberlangsungan pemasaran.
e. Hilangnya nota LPPU dan BPPU mempengaruhi kelengkapan.
Detail Information
Bagian
Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Maria Teti Karinda
Pengarang
Maria Teti Karinda - Personal Name (Pengarang)
Edisi
Publish
No. Panggil
Subyek
MANAJEMEN AGROINDUSTRI
Klasifikasi
Judul Seri
GMD
Text
Bahasa
English
Penerbit
Tahun Terbit
2018
Tempat Terbit
Deskripsi Fisik
20 Cm
Info Detil Spesifik
Citation
APA Style
Maria Teti Karinda . (2018).
PROSES REKAPITULASI LPPU (LAPORAN PENJUALAN DAN PENERIMAAN UANG) DAN BPPU (BUKTI PENGAMBILAN DAN PENGEMBALIAN UANG) PADA BAGIAN KEUANGAN DI PERUSAHAAN ROKOK GAGAK HITAM BONDOWOSO (Publish).:
Chicago Style
Maria Teti Karinda .
PROSES REKAPITULASI LPPU (LAPORAN PENJUALAN DAN PENERIMAAN UANG) DAN BPPU (BUKTI PENGAMBILAN DAN PENGEMBALIAN UANG) PADA BAGIAN KEUANGAN DI PERUSAHAAN ROKOK GAGAK HITAM BONDOWOSO (Publish).:,2018.Text
MLA Style
Maria Teti Karinda .
PROSES REKAPITULASI LPPU (LAPORAN PENJUALAN DAN PENERIMAAN UANG) DAN BPPU (BUKTI PENGAMBILAN DAN PENGEMBALIAN UANG) PADA BAGIAN KEUANGAN DI PERUSAHAAN ROKOK GAGAK HITAM BONDOWOSO (Publish).:,2018.Text
Turabian Style
Maria Teti Karinda .
PROSES REKAPITULASI LPPU (LAPORAN PENJUALAN DAN PENERIMAAN UANG) DAN BPPU (BUKTI PENGAMBILAN DAN PENGEMBALIAN UANG) PADA BAGIAN KEUANGAN DI PERUSAHAAN ROKOK GAGAK HITAM BONDOWOSO (Publish).:,2018.Text