MANAJEMEN STOK DAN DISTRIBUSI PRODUK BIJI KAKAO DI PTPN X KEBUN KERTOSARI KABUPATEN JEMBER
Rona Al Farobi - Personal Name (Pengarang)
Text
English
2018
JURUSAN MENEJEMEN AGRIBISNIS : MANAJEMEN AGROINDUSTRI
RINGKASAN
Manajemen Stok Dan Distribusi Produk Biji Kakao di PTPN X Kebun Kertosari Kabupaten Jember, Rona Al Farobi, NIM D41140518, Tahun 2018, 63 halaman, Manajemen Agribisnis, Politeknik Negeri Jember, Dr. Ir. R. Abd. Djamali, M.Si (Pembimbing Utama)
Kakao merupakan salah satu komoditas ekspor yang dapat memberikan kontribusi untuk peningkatan devisa Indonesia. Indonesia merupakan salah satu negara pemasok utama kakao dunia setelah Pantai Gading (38,3%) dan Ghana (20,2%) dengan persentasi 13,6%. Permintaan dunia terhadap komoditas kakao semakin meningkat dari tahun ke tahun. Namun, kualitas biji kakao yang diekspor oleh Indonesia dikenal sangat rendah (berada di kelas 3 dan 4). Hal ini disebabkan oleh pengelolaan produk kakao yang masih tradisional (85% biji kakao produksi nasional tidak difermentasi) sehingga kualitas kakao Indonesia menjadi rendah. Kualitas rendah menyebabkan harga biji dan produk kakao Indonesia di pasar internasional dikenai potongan sebesar USD 200/ton atau 10-15 % dari harga pasar. Selain itu, beban pajak ekspor kakao olahan (sebesar 30%) relatif lebih tinggi dibandingkan dengan beban pajak impor produk kakao (5%), kondisi tersebut telah menyebabkan jumlah pabrik olahan kakao Indonesia terus menyusut. Selain itu para pedagang (terutama trader asing) lebih senang mengekspor dalam bentuk biji kakao atau non olahan .
PT Perkebunan Nusantara X Kebun Kertosari merupakan salah satu perusahaan BUMN yang bergerak dibidang agribisnis. Salah satunya adalah pengolahan komoditas kakao yang sudah memiliki mutu ekspor. Hasil panen kakao akan diolah dengan proses pengolahan yang sangat baik agar mampu menghasilkan biji kakao dengan mutu yang sesuai Standar Nasional Indonesia. Perusahaan PTPN X Kebun Kertosari harus selalu memperhatikan keadaan stok biji kakao yang tersimpan di gudang. Hal itu dikarenakan untuk mencegah agar biji kakao yang tersimpan di gudang tetap bersih dan terhindar dari hewan pengganggu. Stok biji kakao yang telah tersimpan di gudang nantinya akan di distribusikan kepada konsumen yang akan membelinya.
Manajemen stok merupakan serangkaian kegiatan yang dilakukan untuk mengetahui berapa stok biji kakao yang dihasilkan dari panen kakao tongkol dari sembilan wilayah. Di wilayah Kertosari I, II, dan III, menghasilkan stok harian biji kakao kering dengan total keseluruhan yaitu 94,09 kg dan rata-rata rendemen dari ketiga wilayah tersebut yaitu 3,86%. Di wilayah Sukowono I, II, dan III, menghasilkan stok harian biji kakao kering dengan total keseluruhan yaitu 355,11 kg dan rata-rata rendemen dari ketiga wilayah tersebut yaitu 3,36%. Di wilayah Gambirono I, II, dan III, menghasilkan stok harian biji kakao kering dengan total keseluruhan yaitu 31,65 kg dan rata-rata rendemen dari ketiga wilayah tersebut yaitu 3,72%.
(Jurusan Manajemen Agribisnis, Program Studi D-IV Manajemen Agroindustri Politeknik Negeri Jember)
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
Rona Al Farobi |
Pengarang |
Rona Al Farobi - Personal Name (Pengarang) |
Edisi |
Publish |
No. Panggil |
|
Subyek |
MANAJEMEN AGRIBISNIS
|
Klasifikasi |
|
Judul Seri |
|
GMD |
Text |
Bahasa |
English |
Penerbit |
MANAJEMEN AGROINDUSTRI |
Tahun Terbit |
2018 |
Tempat Terbit |
JURUSAN MENEJEMEN AGRIBISNIS |
Deskripsi Fisik |
20cm |
Info Detil Spesifik |
|
Citation
Rona Al Farobi. (2018).
MANAJEMEN STOK DAN DISTRIBUSI PRODUK BIJI KAKAO DI PTPN X KEBUN KERTOSARI KABUPATEN JEMBER(Publish).JURUSAN MENEJEMEN AGRIBISNIS:MANAJEMEN AGROINDUSTRI
Rona Al Farobi.
MANAJEMEN STOK DAN DISTRIBUSI PRODUK BIJI KAKAO DI PTPN X KEBUN KERTOSARI KABUPATEN JEMBER(Publish).JURUSAN MENEJEMEN AGRIBISNIS:MANAJEMEN AGROINDUSTRI,2018.Text
Rona Al Farobi.
MANAJEMEN STOK DAN DISTRIBUSI PRODUK BIJI KAKAO DI PTPN X KEBUN KERTOSARI KABUPATEN JEMBER(Publish).JURUSAN MENEJEMEN AGRIBISNIS:MANAJEMEN AGROINDUSTRI,2018.Text
Rona Al Farobi.
MANAJEMEN STOK DAN DISTRIBUSI PRODUK BIJI KAKAO DI PTPN X KEBUN KERTOSARI KABUPATEN JEMBER(Publish).JURUSAN MENEJEMEN AGRIBISNIS:MANAJEMEN AGROINDUSTRI,2018.Text