PRODUKSI TELUR BURUNG PUYUH YANG DIBERI AIR MINUM LARUTAN DAUN SIRIH
RINGKASAN
Produksi Telur Burung Puyuh Yang Diberi Air Minum Larutan Daun Sirih, M. Hesbi Maulana, Nim C31151809, Tahun 2018, 50 hlm., Peternakan, Politeknik Negeri Jember, drh. Dharwin Siswantoro, M. Kes. (Pembimbing I).
Sirih merupakan salah satu tanaman asli Indonesia yang tumbuhnya merambat atau bersandar pada tanaman dan pohon lain. Tanaman ini mudah ditanam dan bermanfaat sebagai tanaman obat karena mengandung minyak atsiri, kavikol, gula, seskuiterpen, zat samak, pati, dan minyak terbang (betiephenol) yang memiliki daya mematikan kuman, antioksidasi dan fungisida serta anti jamur. Daun sirih memiliki aktivitas anti bakteri terutama terhadap bakteri E. coli, dan memiliki potensi meningkatkan retensi nitrogen dan energi metabolis ransum. Salah satu pemanfaatannya yakni digunakan sebagai larutan dalam air minum pada usaha berternak puyuh petelur.
Proyek usaha mandiri (PUM) ini bertujuan untuk mengetahui produksi telur burung puyuh dan keuntungan yang dihasilkan oleh pemanfaatan larutan daun sirih pada air minum dalam usaha berternak puyuh petelur. PUM ini dilaksanakan selama 2 bulan, yakni dimulai pada tanggal 6 Desember 2017 sampai dengan 6 Februari 2018, bertempat di kandang puyuh Desa Tegal Gusi Kecamatan Mayang Kabupaten Jember. Puyuh yang digunakan sejumlah 200 ekor berjenis kelamin betina dengan umur 42 hari. Prosedur kegiatan antara lain persiapan alat dan bahan, persiapan kandang, pembuatan larutan air minum daun sirih, pemeliharaan, pengamatan, dan analisis usaha.
Hasil PUM puyuh petelur menunjukkan bahwa penggunakan larutan daun sirih dalam usaha ini memberikan rata-rata produksi quail day sebesar 63,37%, konsumsi pakan 18,6 g/ekor/hari, dan konversi pakan berkisar antara 2,7. Usaha ini dinilai menguntungkan dan dapat dilanjutkan karena diperoleh nilai R/C ratio sebesar 1,02 dan perolehan keuntungan pendapatan sebesar Rp. 72.900 dari pemeliharaan selama 2 bulan.
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
M. Hesbi Maulana |
Pengarang |
M. Hesbi Maulana - Personal Name (Pengarang) |
Edisi |
Publish |
No. Panggil |
|
Subyek |
PRODUKSI TERNAK
|
Klasifikasi |
|
Judul Seri |
|
GMD |
Text |
Bahasa |
English |
Penerbit |
|
Tahun Terbit |
2018 |
Tempat Terbit |
|
Deskripsi Fisik |
20 Cm |
Info Detil Spesifik |
|
Citation
M. Hesbi Maulana. (2018).
PRODUKSI TELUR BURUNG PUYUH YANG DIBERI AIR MINUM LARUTAN DAUN SIRIH(Publish).:
M. Hesbi Maulana.
PRODUKSI TELUR BURUNG PUYUH YANG DIBERI AIR MINUM LARUTAN DAUN SIRIH(Publish).:,2018.Text
M. Hesbi Maulana.
PRODUKSI TELUR BURUNG PUYUH YANG DIBERI AIR MINUM LARUTAN DAUN SIRIH(Publish).:,2018.Text
M. Hesbi Maulana.
PRODUKSI TELUR BURUNG PUYUH YANG DIBERI AIR MINUM LARUTAN DAUN SIRIH(Publish).:,2018.Text