ANALISIS KINERJA PLATE HEAT EXCHANGERTIPE M 92 - MGSDI PT. INDONESIA POWER UP BALI SUB UNIT PLTG GILIMANUK
Chacik Agustina - Personal Name (Pengarang)
Text
English
2018
JURUSAN TEKNIK :
RINGKASAN
Analisis KinerjaPlateHeat Exchanger Tipe M 92 - MGS di PT. Indonesia Power UP Bali Sub Unit PLTG Gilimanuk, Chacik Agustina, NIMB42141530, Tahun 2018, 87_hlm, Teknik, PoliteknikNegeriJember, Ahmad Fahriannur, S.T, M.T (Pembimbing).
Pengalaman kerja nyata di perusahaan yang berkaitan dengan mata kuliah di Program Studi Teknik Energi terbarukan sangat dibutuhkan dan sangat penting untuk memperkuat dasar teori yang sudah didapat penulis di bangku perkuliahan. Hal ini dikarenakan sering kali teori dan praktik tidak sesuai dan tidak selaras secara pasti. Praktek Kerja Lapang (PKL) adalah program implementasi keilmuan yang didapatkan saat proses perkuliahan di kampus pada dunia kerja. Pengalaman kerja penulis dapatkan di tempat PKL yaitu di Pembangkit Listrik Tenaga Gas (PLTG) Gilimanuk.
PLTG Gilimanuk inimemilikikapasitas daya listrik yang terpasang sebesar 133,8 MW dengan menggunakan bahanbakar yaitu solar HSD. Di pembangkit listrik tenaga gas PLTGGilimanuk ini menggunakan siklus Bryton yang dimana siklus tersebut proses pembakaranya hampir sama dengan mesin yang berada di pesawat jet. Di PLTG Gilimanuk energy listrik disalurkansecaralangsung ke gardu induk untuk kemudian disalurkan ke denpasar melalui sebuah jaringan transmisi sebesar 150 kV.
Permasalahan yang penulis temukan ketika melakukan kegiatan PKL adalah menurunya kinerja cooling tower yang disebabkan oleh perubahan suhu lingkungan yang berubah-ubah. Maka dari itu, diperlukan upaya untuk meningkatkan efisiensi pembangkit dengan inovasi-inovasi yang meningkatkan efektivitas komponen.
Heat exchanger(HE) merupakan suatu alat penukar panas yang digunakan untuk mmanfaatkan atau mengambil panas dari suatu fluida untuk dipindahkan ke fluida yang lain melalui suatu proses yang disebut proses perpindahan panas.Heat exchanger memanfaatkan satu atau dua media fluida yaitu oli dan air demin untuk dilakukan suatu proses perpindahan panas yang akan dibuang ke atmosfer. Penggunaan heat exchanger pada PLTG Gilimanuk bertujuan untuk mendinginkan temperature oli yang akan digunakan sebagai pelumas. Semakin lama heat exchanger digunakan maka akan berpengaruh terhadap nilai efisiensi pada heat exchanger itu sendiri. Parameter yang mempengaruhi kinerja heat exchanger, yaitu: pengaruh temperatur lingkungan, usia dari heat exchanger, jenis media fluida yang digunakan sehingga akan mempengaruhi perpindahan panas atau kinerja di dalam heat exchanger.Kinerja heat exchangerdipengaruhi oleh proses perpindahan panas secara konduksi dari kedua media fluida yang telah digunakan. Oleh karena itu dilakukan sebuah analisis heat exchanger untuk mengetahui pegaruh temperature ligkungan, usia dari heat exchanger, dan jenis media fluida yang digunakan terhadap laju perpindahan panas actual dan efisiensi pada heat exchanger.
Berdasarkan kegiatan PKL yang telah dilakukan pada 01 Februari 2018 sampai dengan 27April 2018 didapatkan hasil nilai kinerjaplateheat exchangeryang berbeda karena dipengaruhi oleh perubahan suhu lingkungan dan media fluida yang digunakan. Pada plateheat exchanger yang ada di PLTG Gilimanuk, media fluida transfer panas menggunakan air demin dan media fluida transfer dingin menggunakan oli, hal ini karena untuk mengurangi kerusakan komponen heat exchanger dari korosif. Untuk nilai efisiensiplate heat exchangeryang terbesar pada pengoperasian siang berada pada pukul 11.00 yang sebasar 116.67%, sedangkan nilai efisiensiyang terbesar pada malam hari sebesar 93.98%. Dari perbandingan data hasil kinerjaplateheat exchanger pada waktu siang dan malam hari, didapatkan kinerja plateheat exchanger lebih optimal pada waktu siang hari, hal ini dikarenakan pada proses penyerapan panas oleh udara sangat dipengaruhi oleh suhu udara lingkungan. Jika suhu udara lingkungan rendah maka proses pembuangan panas ke lingkungan pada heat exchager akan semakin baik.
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
Chacik Agustina |
Pengarang |
Chacik Agustina - Personal Name (Pengarang) |
Edisi |
Publish |
No. Panggil |
|
Subyek |
TEKNIK ENERGI TERBARUKAN
|
Klasifikasi |
|
Judul Seri |
|
GMD |
Text |
Bahasa |
English |
Penerbit |
|
Tahun Terbit |
2018 |
Tempat Terbit |
JURUSAN TEKNIK |
Deskripsi Fisik |
20 cm |
Info Detil Spesifik |
|
Citation
Chacik Agustina. (2018).
ANALISIS KINERJA PLATE HEAT EXCHANGERTIPE M 92 - MGSDI PT. INDONESIA POWER UP BALI SUB UNIT PLTG GILIMANUK(Publish).JURUSAN TEKNIK:
Chacik Agustina.
ANALISIS KINERJA PLATE HEAT EXCHANGERTIPE M 92 - MGSDI PT. INDONESIA POWER UP BALI SUB UNIT PLTG GILIMANUK(Publish).JURUSAN TEKNIK:,2018.Text
Chacik Agustina.
ANALISIS KINERJA PLATE HEAT EXCHANGERTIPE M 92 - MGSDI PT. INDONESIA POWER UP BALI SUB UNIT PLTG GILIMANUK(Publish).JURUSAN TEKNIK:,2018.Text
Chacik Agustina.
ANALISIS KINERJA PLATE HEAT EXCHANGERTIPE M 92 - MGSDI PT. INDONESIA POWER UP BALI SUB UNIT PLTG GILIMANUK(Publish).JURUSAN TEKNIK:,2018.Text