TEKNOLOGI PRODUKSI BENIH SUMBER DENGAN METODE SELFING PADA TANAMAN SEMANGKA SE 14574 F (Citrullus lanatus) DI PT. BENIH CITRA ASIA JEMBER
Tri Marta Indah Lestari - Personal Name (Pengarang)
Text
English
2018
JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN : PROGRAM STUDI TEKNIK PRODUKSI BENIH
RINGKASAN
Teknologi Produksi Benih Sumber Dengan Metode Selfing Pada Tanaman Semangka (Citrullus lanatus) SE 14574 F di PT. Benih Citra Asia Jember, Tri Marta Indah Lestari, A41150810, Desember, 2018, Program Studi Teknik Produksi Benih. Produksi Pertanian. Politeknik Negeri Jember. Pembimbing Ir. Titien Suhermatin, MP.
Semangka merupakan tanaman yang termasuk salah satu tanaman hortikultura dari family Cucurbitaceae (labu-labuan). Semangka adalah tanaman buah yang hidup semusim dan mudah dalam budidayanya. Semangka sangat digemari masyarakat karena memiliki kandungan air melimpah dengan rasa yang segar sangat cocok dikonsumsi saat musim kemarau yang panas. Untuk memenuhi permintaan petani yang semakin meningkat maka perlu digunakan benih induk/sumber murni yang akan digunakan untuk membentuk varietas unggul yaitu dengan produksi benih induk/sumber dalam skala besar, salah satu cara yaitu dengan metode selfing. Salah satu perusahaan benih yang memproduksi benih melalui Plant Breeding khususnya tanaman hortikultura yaitu PT. Benih Citra Asia.
Praktek Kerja Lapang merupakan pengembangan wawasan, pengalaman, serta keterampilan tertentu yang selaras dengan minat mahasiswa. Sehingga selepas dari ikatan akademik di perguruan tinggi yang bersangkutan, mahasiswa bisa memanfaatkan ilmu dan pengalaman yang telah diperoleh selama masa pendidikan dan masa pelatihan kerja dalam kegiatan Praktek Kerja Lapang untuk melanjutkan jenjang karier didunia kerja yang sebenarnya. Sebagaimana dengan program studi yang saya tempuh yaitu Prodi Teknologi Produksi Benih sangat berhubungan dengan salah satu hal penting yaitu kegiatan memproduksi benih sumber. Sehingga mahasiswa perlu melakukan Praktek Kerja Lapang dalam upaya peningkatan kompetensi khususnya di PT. Benih Citra Asia, Jember.
PT. Benih Citra Asia adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang pertanian khususnya industri benih tanaman hortikultura yang merupakan hasil pemuliaan tanaman ( Plant Breeding ). PT. Benih Citra Asia dapat peluang untuk berkompetisi dalam kualitas produk dengan perusahaan Asing ( Besar ) karena PT. Benih Citra Asia salah satu perusahaan yang memiliki kapasitas gudang berteknologi tinggi dan kelengkapan aspek bisnis dari hulu ke hilir.
Kegiatan umum yang dilakukan adalah budidaya tanaman yang digunakan sebagai produksi benih sumber, pembibitan tanaman, pengujian mutu benih dilaboratorium, penerimaan benih, prosesing benih, penyimpanan serta pengemasan benih.
Berdasarkan kegiatan khusus PKL yang telah dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa metode selfing merupakan salah satu cara yang dapat digunakan untuk memurnikan genetik tanaman serta pengembangan indukan yang digunakan sebagai benih sumber dengan tujuan pembentukan varietas hibrida pada produksi benih selanjutnya
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
Tri Marta Indah Lestari |
Pengarang |
Tri Marta Indah Lestari - Personal Name (Pengarang) |
Edisi |
Publish |
No. Panggil |
|
Subyek |
TEKNIK PRODUKSI BENIH
|
Klasifikasi |
|
Judul Seri |
|
GMD |
Text |
Bahasa |
English |
Penerbit |
PROGRAM STUDI TEKNIK PRODUKSI BENIH |
Tahun Terbit |
2018 |
Tempat Terbit |
JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN |
Deskripsi Fisik |
20 Cm |
Info Detil Spesifik |
|
Citation
Tri Marta Indah Lestari. (2018).
TEKNOLOGI PRODUKSI BENIH SUMBER DENGAN METODE SELFING PADA TANAMAN SEMANGKA SE 14574 F (Citrullus lanatus) DI PT. BENIH CITRA ASIA JEMBER(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:PROGRAM STUDI TEKNIK PRODUKSI BENIH
Tri Marta Indah Lestari.
TEKNOLOGI PRODUKSI BENIH SUMBER DENGAN METODE SELFING PADA TANAMAN SEMANGKA SE 14574 F (Citrullus lanatus) DI PT. BENIH CITRA ASIA JEMBER(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:PROGRAM STUDI TEKNIK PRODUKSI BENIH,2018.Text
Tri Marta Indah Lestari.
TEKNOLOGI PRODUKSI BENIH SUMBER DENGAN METODE SELFING PADA TANAMAN SEMANGKA SE 14574 F (Citrullus lanatus) DI PT. BENIH CITRA ASIA JEMBER(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:PROGRAM STUDI TEKNIK PRODUKSI BENIH,2018.Text
Tri Marta Indah Lestari.
TEKNOLOGI PRODUKSI BENIH SUMBER DENGAN METODE SELFING PADA TANAMAN SEMANGKA SE 14574 F (Citrullus lanatus) DI PT. BENIH CITRA ASIA JEMBER(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:PROGRAM STUDI TEKNIK PRODUKSI BENIH,2018.Text