STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA PADA KOPERASI SERBA USAHA (KSU) BUAH KETAKASI KABUPATEN JEMBER
Ruly Damayanti - Personal Name (Pengarang)
Text
English
2018
MANAJEMEN AGRIBISNIS :
Strategi Pengembangan Usaha Pada Koperasi Serba Usaha
(KSU) Buah Ketakasi Kabupaten Jember
(Naning Retnowati, S.TP, M.P) Dosen Pembimbing dan
(Wenny Dhamayanthi, SE, MSi) Dosen Pembahas
Ruly Damayanti
Program Studi Manajemen Agroindustri
Jurusan Manajemen Agribisnis
Politeknik Negeri Jember
ABSTRAK
Koperasi Serba Usaha (KSU) Buah Ketakasi merupakan salah satu industri dalam skala kecil dan menengah yang memproduksi kopi bubuk jenis Robusta. Untuk mengembangkan usaha kopi bubuk pada KSU Buah Ketakasi maka dilakukan penelitian tentang strategi pengembangan usaha pada KSU Buah Ketakasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk : (1) Mengidentifikasi dan menganalisa faktor-faktor apa saja yang menjadi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman bagi KSU Buah Ketakasi dan (2) Merumuskan alternatif strategi dan prioritas strategi yang tepat bagi KSU Buah Ketakasi. Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa data primer dan data sekunder, yang diperoleh dari hasil survei, wawancara, serta penyebaran kuisioner dengan teknik pengambilan sampel Simple Random Sampling serta studi pustaka. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis EFAS dan IFAS, Analisis Matriks posisi kompetitif relatif, analisis I-E, analisis SWOT dan analisis Quantitative Strategic Planning Matriks (QSPM). Berdasarkan dari hasil pengolahan data diperoleh nilai dari matriks IFAS sebesar 2,89 sedangkan matriks EFAS sebesar 2,55. Hasil yang diperoleh pada matriks posisi kompetitif relatif menunjukkan posisi KSU Buah Ketakasi berada pada white area (bidang kuat-berpeluang). Kemudian hasil yang diperoleh pada matriks IE yaitu menempatkan perusahaan berada pada sel 5 yang disebut strategi pertumbuhan melalui integrasi horizontal. Kemudian hasil analisis IE dipetakan ke dalam analisis SWOT. Kemudian dipilih alternatif strategi yang paling baik melalui analisis QSPM. Hasil analisis QSPM menunjukan bahwa prioritas pertama untuk mengembangkan usaha adalah membuat inovasi produk agar dapat memperluas pangsa pasar. dengan nilai TAS 6,01.
Kata Kunci : Kopi, Matriks SWOT, Matriks QSPM, KSU Buah Ketakasi, Strategi Pengembangan Usaha
Strategi of Business Development at Koperasi Serba Usaha (KSU) Buah Ketakasi Jember District
(Naning Retnowati, S.TP, M.P) a Lecturer Counselor and
(Wenny Dhamayanthi, SE, MSi) a Lecturer Discussed
Ruly Damayanti Study Program of Agroindustry Management Majoring of Agribusiness Management State Polytechnic of Jember ABSTRACT
Koperasi Serba Usaha (KSU) Buah Ketakasi is one of small and medium class of business that is produces Robusta ground coffee. For developing the business of the ground coffee at KSU Buah Ketakasi made research about development strategy business at KSU Buah Ketakasi. The goals of the research are: 1)Identify and analyze the factors that boosts the strength, weakness, opportunities and challenges for KSU Buah Ketakasi. 2) Formulated the strategy alternatives and strategy priority that help KSU Buah Ketakasi for their developed. Data that used in this research are primary and secondary data that obtained by survey, interviews and questionnaires distribution by taking samples technical, used Simple Random Sampling also literature study. Instrument anaysis that used in this research are EFAS and IFAS analysis. Matrix analyze relative competitive position I-E analysis, SWOT analysis, and Quantitative Strategik Planning Matrix analysis (QSPM). According to the data processing researchers got the value from IFAS Matrikx is 2,89 and EFAS Matrix is 2,55. The result that we got on Matrix relative competitive position shows that the position of KSU Buah Ketakasi is at while level (stong-opportunities). And the result that researchers got from I-E Matrix placed the company at sel 5 that called development strategy through horizontal integration. Then the analysis result from I-E mapped it into SWOT analysis. Then researchers choose strategy alternatives that are opportune through QSPM analysis. The result of QSPM analysis shows that first priority to develope business is product innovations so can expand marketing with the TAS value is 6,01.
Keywords: Coffee, SWOT Matrix, QSPM Matrix, KSU Buah Ketakasi, Development business strategy
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
Ruly Damayanti |
Pengarang |
Ruly Damayanti - Personal Name (Pengarang) |
Edisi |
Publish |
No. Panggil |
|
Subyek |
MANAJEMEN AGROINDUSTRI
|
Klasifikasi |
|
Judul Seri |
|
GMD |
Text |
Bahasa |
English |
Penerbit |
|
Tahun Terbit |
2018 |
Tempat Terbit |
MANAJEMEN AGRIBISNIS |
Deskripsi Fisik |
20 Cm |
Info Detil Spesifik |
|
Citation
Ruly Damayanti. (2018).
STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA PADA KOPERASI SERBA USAHA (KSU) BUAH KETAKASI KABUPATEN JEMBER(Publish).MANAJEMEN AGRIBISNIS:
Ruly Damayanti.
STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA PADA KOPERASI SERBA USAHA (KSU) BUAH KETAKASI KABUPATEN JEMBER(Publish).MANAJEMEN AGRIBISNIS:,2018.Text
Ruly Damayanti.
STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA PADA KOPERASI SERBA USAHA (KSU) BUAH KETAKASI KABUPATEN JEMBER(Publish).MANAJEMEN AGRIBISNIS:,2018.Text
Ruly Damayanti.
STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA PADA KOPERASI SERBA USAHA (KSU) BUAH KETAKASI KABUPATEN JEMBER(Publish).MANAJEMEN AGRIBISNIS:,2018.Text