PENGGUNAAN PUPUK GUANO DAN UREA TERHADAP PENINGKATAN PRODUKSI TANAMAN JAGUNG DEKLAP 771 (Zea mays L.)


PENGARUH PUPUK GUANO DAN UREA TERHADAP PENINGKATAN PRODUKSI TANAMAN JAGUNG DEKLAP 771 (Zea mays L.)
Ricko Alman Faluti
Progam Studi Teknologi Produksi Tanaman Pangan
Jurusan Produksi Pertanian, Politeknik Negeri Jember
Jl. Mastrip Po. Box 164 Jember 68121
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pupuk guano dan urea terhadap tanaman jagung deklap 771 (Zea mays L.) Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus sampai dengan bulan Desember 2016, di Desa Tutul, Kecamatan Balung, Kabupaten Jember, Provinsi Jawa Timur, dengan ketinggian 20 m dpl. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial yang terdiri dari 2 Faktor dan diulang 3 kali. Faktor pertama adalah Pupuk Guano yang terdiri dari 3 taraf, yaitu P1: 10 ton/ha, P2: 15 ton/ha, P3: 20 ton/ha. Faktor kedua adalah Pupuk Urea yang terdiri dari 3 taraf, yaitu B1: 100 kg/ha, B2: 200 kg/ha dan B3: 300 kg/ha. Menggunakan jarak tanam 75x30 cm dengan parameter pengamatan yaitu tinggi tanaman (cm), berat tongkol tanpa kelobot, berat kelobot per sampel. hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa perlakuan Pupuk urea Faktor (B) memberikan pengaruh nyata (*) pada parameter generatif berat kelobot per sampel. Sedangkan perlakuan pupuk guano Faktor (P) memberikan pengaruh tidak nyata (ns) pada semua parameter pengukuran. Interaksi dari semua perlakuan pupuk guano dan pupuk urea menghasilkan pengaruh tidak berbeda nyata (ns) pada semua parameter pengukuran.
Kata kunci : Jagung Deklap 771, Pupuk Guano dan Urea.


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Ricko Alman Faluti
Pengarang Ricko Alman Faluti - Personal Name (Pengarang)
Edisi Publish
No. Panggil
Subyek TEKNOLOGI PRODUKSI TANAMAN PANGAN
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit
Tahun Terbit 2018
Tempat Terbit JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN
Deskripsi Fisik 20 Cm
Info Detil Spesifik


Citation

Ricko Alman Faluti. (2018).PENGGUNAAN PUPUK GUANO DAN UREA TERHADAP PENINGKATAN PRODUKSI TANAMAN JAGUNG DEKLAP 771 (Zea mays L.)(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:

Ricko Alman Faluti.PENGGUNAAN PUPUK GUANO DAN UREA TERHADAP PENINGKATAN PRODUKSI TANAMAN JAGUNG DEKLAP 771 (Zea mays L.)(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:,2018.Text

Ricko Alman Faluti.PENGGUNAAN PUPUK GUANO DAN UREA TERHADAP PENINGKATAN PRODUKSI TANAMAN JAGUNG DEKLAP 771 (Zea mays L.)(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:,2018.Text

Ricko Alman Faluti.PENGGUNAAN PUPUK GUANO DAN UREA TERHADAP PENINGKATAN PRODUKSI TANAMAN JAGUNG DEKLAP 771 (Zea mays L.)(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:,2018.Text

 



Media Sosial / Kanal

Facebook E-Library POLIJE Official
Youtube E-Library POLIJE Official
Instagram E-Library POLIJE Official

Address

UPT.Perpustakaan Politeknik Negeri Jember
JL. Mastrip PO BOX 164
E: perpustakaan@polije.ac.id