APLIKASI TEPUNG JANGKRIK SEBAGAI SUMBER PROTEIN PAKAN DALAM USAHA PEMELIHARAAN BURUNG PUYUH


RINGKASAN



Aplikasi Tepung Jangkrik Sebagai Sumber Protein Pakan Dalam Usaha Pemeliharaan Burung Puyuh, Deri Wagianto, Nim C31150816, Tahun 2018, 39 hlm., Peternakan, Politeknik Negeri Jember, Suluh Nusantoro S.Pi. M.Sc. (Pembimbing Utama).

Hal yang harus diperhatikan dalam manajemen pemeliharaan salah satunya adalah kualitas pakan. Pakan adalah komponen utama yang menentukan hasil produksi yang diinginkan.Salah satu penentu keberhasilan produksi optimal dalam pemeliharaan yaitu menggunakan pakan dengan protein sesuai dengan kebutuhan nutrisi ternak. Tepung ikan merupakan bahan pakan sumber protein yang memiliki harga yang relatif mahal dikarenakan memliki protein yang cukup tinggi yakni 40-45% serta mudah dicerna oleh ternak. Penggunaan tepung ikan dalam ransum juga cukup tinggi yakni sebesar 10-15% (Ridla, 2014). Sebagai sumber protein hewani tepung ikan memang menjadi nutrisi utama bagi ternak unggas, namun tepung ikan di Indonesia belum bisa mencukupi kebutuhan sehingga sebagian tepung ikan masih impor dari luar negeri. Sehingga untuk mencukupi kebutuhan protein hewani untuk pakan unggas dibutuhkan sumber protein pakan alternatif inkonvensioal yaitu salah satunya adalah tepung jangkrik.
Proyek usaha mandiri (PUM) ini bertujuan untukmengetahui efisiensi pakan dan performa burung puyuh pedaging dengan penambahan tepung jangkrik dalam ransum dan mengetahui keuntungan usaha burung puyuh pedaging dengan penambahan tepung jangkrik dalam ransum.PUM ini dilaksanakan selama 35 hari, yakni dimulai pada tanggal 20 Juli sampai dengan 24 Agustus 2018, bertempat di kandang Aneka Ternak Politeknik Negeri Jember. Puyuh yang digunakan adalah puyuh jantan sebanyak 496 ekor.
Hasil PUM menunjukkan bahwa puyuh pedaging dengan menggunakan tepung jangkrik 4% dalam pakan memiliki rata-rata konsumsi pakan kumulatif 263,29 gram/ekor dan PP3 261,05 gram/ekor, bobot badan akhir yang diberi tepung jangkrik sebanyak 4% dalam pakan adalah 121,82 gram/ekor dengan PBB kumulatif sebesar 114,61 gram/ekor, sedangkan PP3 117,3 gram/ekor dengan PBB kumulatif 110,14 gram/ekor, angka konversi pakan kumulatif puyuh yang diberi tepung jangkrik 4% dalam pakan sebesar 2,29 dan PP3 sebesar 2,37, mortalitas puyuh yang diberi tepung jangkrik 4% dalam pakan adalah 50% dan PP3 adalah 40,4%. Analisis usaha dari puyuh pedaging yang diberi tepung jangkrik dalam ransum mengalami kerugian sebesar Rp222.250,-, nilai R/C 0,71, nilai B/C -0,28, BEP produksi 172 ekor dan BEP harga Rp3.153,-/ekor, sedangkan analisis usaha dengan pakan PP3 juga mengalami kerugian sebesar Rp11.750,-, nilai R/C 0,98, nilai B/C -0,01, BEP produksi 152 ekor dan BEP harga Rp2.729,-/ekor.
Dari hasil yang didapat selama pemeliharaan burung puyuh dapat disimpulkan bahwa penambahantepung jangkrik dalam ransum memiliki efisiensi pakan dan performayang lebih baik dibandingkan burung puyuh dengan menggunakan pakan PP3 dan kerugian yang dialami dalam pemeliharaan burung puyuh dengan penambahan tepung jangkrik lebih besar dibandingkan pakan PP3, hal ini disebabkan karena harga pakan dengan penambahan tepung jangkrik justru menjadi relatif lebih mahal, sehingga menyebabkan kerugian yang lebih besar dibandingkan pemeliharaan tanpa menggunakan tepung jangkrik atau PP3. Kerugian tersebut juga dipengaruhi oleh angka mortalitas yang cukup tinggi pada saat pemeliharaan burung puyuh fase starter.


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab DERI WAGIANTO
Pengarang DERI WAGIANTO - Personal Name (Pengarang)
Edisi Publish
No. Panggil
Subyek PRODUKSI TERNAK
Klasifikasi
Judul Seri
GMD
Bahasa English
Penerbit PRODUKSI TERNAK
Tahun Terbit 2018
Tempat Terbit
Deskripsi Fisik 20cm
Info Detil Spesifik

  Tags :
PRODUKSI TERNAK

Citation

DERI WAGIANTO. (2018).APLIKASI TEPUNG JANGKRIK SEBAGAI SUMBER PROTEIN PAKAN DALAM USAHA PEMELIHARAAN BURUNG PUYUH(Publish).:PRODUKSI TERNAK

DERI WAGIANTO.APLIKASI TEPUNG JANGKRIK SEBAGAI SUMBER PROTEIN PAKAN DALAM USAHA PEMELIHARAAN BURUNG PUYUH(Publish).:PRODUKSI TERNAK,2018.

DERI WAGIANTO.APLIKASI TEPUNG JANGKRIK SEBAGAI SUMBER PROTEIN PAKAN DALAM USAHA PEMELIHARAAN BURUNG PUYUH(Publish).:PRODUKSI TERNAK,2018.

DERI WAGIANTO.APLIKASI TEPUNG JANGKRIK SEBAGAI SUMBER PROTEIN PAKAN DALAM USAHA PEMELIHARAAN BURUNG PUYUH(Publish).:PRODUKSI TERNAK,2018.

 



Media Sosial / Kanal

Facebook E-Library POLIJE Official
Youtube E-Library POLIJE Official
Instagram E-Library POLIJE Official

Address

UPT.Perpustakaan Politeknik Negeri Jember
JL. Mastrip PO BOX 164
E: perpustakaan@polije.ac.id